JKT48

JKT48

Hay sobat XC-Blog ... sudah lama tak jumpa XC-Blog xD..., ok XC-Blog skrng mau post mengenai JKT48 ..., oh iya Oshi kalian siapa di JKT48 ? kalau saya si hmm, Nabilah JKT48 xD..., ok langsung aja biar ga penasaran :p

JKT48 adalah grup idola asal Indonesia yang diproduseri oleh Yasushi Akimoto. Grup ini adalah grup saudari AKB48 pertama yang berada di luar Jepang, dan berpusat di Jakarta. Grup ini mengadopsi konsep AKB48 yaitu "idola yang dapat anda jumpai setiap hari”. JKT48 mengadakan pertunjukan rutin hampir setiap hari di Teater JKT48, lantai 4 mal fX Sudirman, Jakarta.
JKT48 dibimbing oleh Yasushi Akimoto. Bagi anda yang belum tahu juga siapa itu Yasushi Akimoto, ini ada fotonya :
Yashusi Akimoto
Pendirian
Pembentukan JKT48 pertama kali diumumkan pada 11 September 2011 di sebuah acara AKB48 yang diadakan di Makuhari Messe di Chiba. Wawancara untuk peserta berlangsung pada akhir bulan September, dengan audisi final untuk finalis pada 8 Oktober 2011 - 9 Oktober 2011.
Dari 1.200 orang pelamar yang diwawancara, 51 pelamar lolos seleksi tahap kedua. Audisi tahap akhir berlangsung pada 2 November 2011. Setelah disaring kembali melalui tes menari "Heavy Rotation" dan menyanyikan lagu favorit, 28 orang peserta dinyatakan diterima.  Produser Yasushi Akimoto datang ke Jakarta untuk melakukan seleksi. Ketika ditanya mengenai standar seleksi, Akimoto berkata: "Mengenai pemilihan anggota, ciri-ciri khas lokal tidak dijadikan bahan pertimbangan. Kami berpendapat bahwa pesona dari anak perempuan yang dapat kami dirasakan, di negara mana pun memiliki kesamaan. (Kami) memilih dengan lebih mementingkan kepribadian, sambil juga mempertimbangkan, kalau saja ada teman sekelas seperti anak ini, alangkah bagusnya." 
Generasi pertama diperkenalkan pada 3 November 2011. Di antara 28 anggota, ada salah satu anggota yang berasal dari Jepang yang bernama Rena Nozawa yang tinggal di Jakarta.  Produser Yasushi Akimoto mengatakan JKT48 akan menjadi jembatan persahabatan antara Indonesia dan Jepang.

Penampilan di Indonesia
JKT48 tampil untuk pertama kalinya di televisi pada konser program musik televisi 100% Ampuh, tayangan langsung Global TV dari Bekasi Square, 17 Desember 2011. Lagu yang pertama kali mereka bawakan adalah "Heavy Rotation" dengan lirik bahasa Indonesia. Kostum JKT48 serupa dengan seragam sekolah Jepang yang menjadi ciri khas AKB48. Pada hari berikutnya, 18 Desember 2011, JKT48 untuk pertama kalinya berinteraksi dengan penggemar lewat acara bersalaman Meet & Greet JKT48 di fx Center Jakarta, dan menyanyikan "Heavy Rotation".
Peluncuran video musik "Heavy Rotation" versi JKT48 dilakukan pada acara bersalaman 14 Januari 2012 di Atrium fx Center. Video musik ini bertemakan acara penerimaan siswa baru di sekolah menengah atas.  Lagu ini sebelumnya dipakai untuk iklan televisi Pocari Sweat yang dibintangi anggota JKT48. Setelah peluncuran "Heavy Rotation", JKT48 mulai sering tampil di program musik televisi. Di SCTV, JKT48 tampil di acara Inbox dan iPop. Mereka juga tampil di 100% Ampuh dan Lampion 100% Cinta dari Global TV, serta Dahsyat di RCTI. Di Indosiar, mereka tampil di Hitzteria. Lagu yang mereka bawakan adalah "Heavy Rotation" atau "Aitakatta" versi bahasa Indonesia.
Dimulai oleh Otsuka Indonesia dengan Pocari Sweat, perusahaan-perusahaan Jepang di Indonesia memakai JKT48 sebagai bintang iklan produk dan layanan mereka. Rakuten bekerja sama dengan MNC Media memakai JKT48 untuk iklan Rakuten Belanja Online, Kao memakai mereka untuk iklan Laurier, dan Yamaha untuk iklan sepeda motor Mio J. Sharp Electronics Indonesia memakai JKT48 untuk kegiatan promosi.  JKT48 menyanyikan dua lagu di acara galeri produk Sharp (Sharp Koten) di Best Denki, Senayan City, 4 Maret 2012.
JKT48 tampil bersama AKB48 dalam konser J-Pop Culture Festival 2012 di Balai Kartini, Jakarta, 25 Februari 2012. Festival ini merupakan hasil kerja sama Kedutaan Besar Jepang di Jakarta dengan Japan Foundation Jakarta, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Komunitas Alumni Jepang di Indonesia, dan Universitas Al Azhar Indonesia. Konser mereka dihadiri sekitar 3.000 penonton, termasuk sebagian besar wota yang menyerukan mix dalam bahasa Jepang.
Pada 17-20 Mei 2012, JKT48 melakukan debut mereka di teater sementara, Gedung Nyi Ageng Serang, Pasar Festival, Kuningan Jakarta Selatan. JKT48 membawakan repertoar Tim B AKB48 "Pajama Drive" dalam versi bahasa Indonesia.
Pada tanggal 17 Juli 2012, JKT48 tampil live di acara televisi bertajuk Mega Konser JKT48 yang ditayangkan RCTI. Tidak kurang dari 10 lagu dibawakan di konser ini.
Teater permanen JKT48 dibuka 8 September 2012 di lantai 4 mal fX Lifestyle X'nter, Jalan Sudirman, Jakarta. Mereka melanjutkan pementasan Pajama Drive yang sebelumnya pernah dibawakan dalam tiga rangkaian pertunjukan (17–20 Mei, 14–17 Juni, dan 13–15 Juli 2012) di dua tempat sementara, Gedung Nyi Ageng Serang Kuningan dan Pasaraya Grande, Blok M.
Perayaan ulang tahun pertama JKT48 diadakan di Teater JKT48, 23 Desember 2012, dan ditayangkan langsung oleh RCTI dalam acara Dahsyat. Acara dimulai dengan diumumkannya set list "Aturan Anti Cinta" ("Renai Kinshi Jourei") sebagai judul pertunjukan teater berikutnya di Teater JKT48 mulai 26 Desember 2012. Penonton konser tersebut mendapat secara gratis 4 CD promo lagu berbahasa Indonesia dari JKT48: "Heavy Rotation", "Baby! Baby! Baby!", "Ponytail to Chou Chou" ("Ponytail dan Shu-shu"), serta "Kimi no Koto ga Suki Dakara" ("Karena Kusuka Dirimu") yang masing-masing hanya berisi sebuah lagu. Keempat CD tersebut merupakan bagian dari promosi CD album debut JKT48.
Konser JKT48 First Anniversary Event digelar Gedung Bulutangkis Senayan, juga pada 23 Desember 2012. Pada konser tersebut diumumkan pembentukan Tim J sekaligus pengangkatan 22 angggota Generasi Pertama berikut Aki Takajo dan Haruka Nakagawa sebagai anggota Tim J. Devi Kinal Putri diangkat sebagai kapten Tim J. Pada konser itu, JKT48 untuk pertama kalinya menampilkan lagu "Hikouki Gumo" dari set list "Aturan Anti Cinta". Aki Takajo menempati posisi sentral untuk lagu "Karena Kusuka Dirimu" yang dibawakan oleh Tim J, dan Generasi 2 JKT48 membawakan lagu "Aitakatta".

Kenapa semuanya serba jepang? Apakah mereka ingin membuat ciri khas yang bisa mengalahkan kepopularitasan girlband – girlband di Indonesia? Bukan itu tujuan mereka. Mereka sebenarnya adalah turunan dari AKB48. AKB48 adalah sekumpulan penyanyi di Jepang yang sangat terkenal. Dan dengan dibentuknya JKT48 ini mudah-mudahan bisa jadi jembatan persahabatan antara Jepang dan Indonesia.

Graduate juga bisa diterapkan kepada seorang anggota yang melanggar Golden Rules dari 48 Family ( Tentunya diluluskan secara tidak hormat ). Golden Rules dari 48 Family adalah :
  1. Dilarang Merokok dan Minum-Minum.
  2. Dilarang Berpacaran.
  3. Dilarang ke Diskotik.
  4. Jika Berpergian Harus Di Dampingi Pengawal / Wali.
  5. Tidak Boleh Membubuhkan Tanda Tangan di Sembarang Tempat ( Kecuali di Merchandise Resmi 48 Family ).
  6. Pendidikan Tetap Yang Utama.
  7. Dilarang Memakai Pakaian Yang Mencolok dan Make Up Tebal.
Ok, kembali ke JKT48. JKT48 diresmikan pada tanggal 3 November 2011. Terdiri dari banyak personil. Berikut daftar nama-nama personil JKT48 beserta tanggal lahirnya (salah satu personilnya orang jepang lho...) :
  1. Allisa Astri (23 Juni 1990)
  2. Allisa Galliomova (28 Agustus 1993)
  3. Ayana Shahab (3 Juni 1997)
  4. Beby Chaesara Anadila (18 Maret 1998)
  5. Cindy Gulla (29 Mei 1997)
  6. Cleopatra (20 Desember 1993)
  7. Delima Rizky (25 Oktober 1997)
  8. Devi Kinal Putri (2 Januari 1996)
  9. Diasta Priswarini (9 September 1991)
  10. Fahira (27 Juli 1998)
  11. Frieska Anastasia Laksani (4 Maret 1996)
  12. Gabriela Margareth Warouw (11 April 1998)
  13. Siti Gayatri (11 Maret 1993)
  14. Ghaida Farisya (29 Mei 1995)
  15. Intania Pratama Ilham (19 Juli 1991)
  16. Jessica Vania Widjaja (22 Januari 1996)
  17. Jessica Veranda Hardja (19 Agustus 1993)
  18. Melody Nurramdhani Laksani (24 Maret 1992)
  19. Nabilah Ratna Ayu Azalia (11 November 1999)
  20. Neneng Rosediana (24 Januari 1999)
  21. Rena Nozawa (6 Mei 1998)
  22. Rezky Wiranti Dhike (22 November 1995)
  23. Rica Leyona (19 Agustus 1991)
  24. Sendy Ariani (12 Agustus 1993)
  25. Shania Juniantha (27 Juni 1998)
  26. Sonia Natalia (17 Desember 1997)
  27. Sonya Pandarwaman (18 Mei 1996)
  28. Stella Cornelia (3 November 1994)
Lebih lengkapnya liat disini saja... "JKT48 Profile Anggota"
ok sampai sini saja, semoga artikel yg baru ini dari XC-Blog bermanfaat untuk anda, dan untuk para fansnya :)
eit, jgn lupa dikomen yha hehehe

Postingan terkait:

15 Tanggapan untuk "JKT48"

  1. wah keren sob.. :D
    saya suka sama nabilanya wkwk XD...
    wow rupanya nabila lahir tahun 1999 waduh sama kek gw nih wkwk

    #commentback [www.iffatblogger.com]

    ReplyDelete
  2. Makasih infonya coy, sayangnya gue gak terlalu suka sama girlband

    ReplyDelete
  3. @iffat : nyahaha sama donk xD
    @rolandjak23 : itu bukan girlband kk... tapi idolagrup -_-... suram nih

    ReplyDelete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  5. @roland jak : ngakak Girl band .. you don't say ? gak ini boy band

    ReplyDelete
  6. Nice Article XD
    http://didil-cyber.blogspot.com

    ReplyDelete
  7. oshi saya nabilah xD...
    sama donk min :p...

    ReplyDelete
  8. wah ternyata ini ya yang namanya idolgrup JKT48,ehm...

    ReplyDelete
    Replies
    1. azzZ, kamu lebih tau semuanya tentang jkt48, aku baru setengah"nya :v

      Delete

Catatan :
- Dilarang Menggunakan Link Aktif / Live Link
- Dilarang Promosi Iklan
- Dilarang Nyepam
- Untuk Menyisipkan Kode, Gunakan tag <i rel='code'> Taruh Kode Disini </i>
- Untuk Menyisipkan Kode Panjang, Gunakan tag <i rel='pre'> Taruh kode panjang disini </i>
- Untuk Menyisipkan Catatan, Gunakan <b rel='quote> Taruh Catatan disini </b>
- Untuk Menyisipkan Gambar, Gunakan <i rel="'image> URL Gambar </i>
- Untuk Menyisipkan Youtube, Gunakan <i rel='youtube'> URL Youtube </i>

Sebelum menyisipkan kode silahkan gunakan Tools Konversi Kode.
Caranya tinggal klik tombol "Konversi Kode" yang berada di Form Komentar.